Studi Tiru Provinsi Nusa Tenggara Timur ke Biro Organisasi Setda Provinsi Jawa Timur terkait Innovation Hub Jatim

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur melakukan studi tiru Innovation Hub Jatim ke Biro Organisasi Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur. Rombongan dipimpin oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi NTT bersama Diskominfo, Bapedalitbang dan jajaran Biro Organisasi Setda Provinsi NTT diterima oleh Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Jawa Timur di co-working space CETTAR (7/11).

Dalam studi tiru tersebut dibahas terkait langkah strategis Biro Organisasi Jatim dalam implementasi innovation hub Jatim selama ini yg merupakan hub pertama di Indonesia mulai tahun 2015, langkah-langkah menumbuhkembangkan inovasi di perangkat daerah provinsi dan kabupaten/kota se-Jatim, pelaksanaan KOVABLIK Jatim serta rencana Provinsi NTT mereplikasi Jaringan Informasi Inovasi Pelayanan Publik (JIPP) serta rumah inovasi Jatim. Selain itu saling sharing knowledge terkait upaya strategis dalam peningkatan kualitas pelayanan publik masing-masing provinsi.

Semoga replikasi rumah inovasi dan KOVABLIK Jatim dapat segera diimplementasikan di Provinsi NTT dan membawa manfaat dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan publik melalui inovasi.