Jatim Siap Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di KemenPAN & RB

Keberhasilan Reformasi Birokrasi ditandai dengan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan oleh aparatur Negara. Tersedianya sarana prasarana yang layak, pemberian informasi yang mudah, cepat dan akurat serta dibarengi dengan biaya yang murah merupakan indikator keberhasilan tersebut.

Ahmad Jailani,SH Asisten Administrasi Umum MM saat menyampaikan pengarahan pada acara Sosialisasi dan Bintek Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik di Pasuruan menjelaskan bahwa Jatim siap berkompetisi dengan Provinsi dan kab/kota se Indonesia. Karena di Jatim memiliki segudang Inovasi yang disajikan bagi peningkatan pelayanan serta kesejahteraan masyarakat. Jelasnya

Setiajit, SH,MM Kepala Biro Organisasi Jatim saat ditemui reporter menjelaskan bahwa Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik tahun 2014 yang diselengarakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi merupakan kegiatan yang luar biasa. Unit Pelayanan Publik terpacu untuk terus memberikan sesuatu yang baru ataupun sesuatu yang sudah ada namun dilakukan perubahan guna meningkatan manfaat bagi masyarakat. Katanya

Lebih lanjut pria berkacamata minus ini menambahkan provinsi Jatim telah menyiapkan 16 peserta yang akan bertarung dalam Kompetisi tersebut. Sedangkan dari Kab/Kota di Jatim sebanyak 42 peserta. Diakui bahwa mepetnya waktu yang disediakan oleh KemenPAN &RB membuat Jatim harus bekerja ekstra keras dan profesionalisme dalam melengkapi persiapan kompetisi yang digelar oleh KemenPAN tersebut. Bagi Jawa Timur semua masalah dapat diatasi jika ”man and toolnya” senergi. Disamping itu Inovasi di Jatim telah berjalan secara berkesinambungan. Paparnya  

Ke enam belas peserta yang diikutsertakan dalam kompetisi antara lain :

NO.

INSTANSI

INOVASI

1

Dinas Tenaga Kerja

Pusat Layanan Karir Terpadu Sebagai Layanan Aktual Informasi Lowongan dan Konsultasi Karir serta Pengembangan Jejaring Bursa Kerja Secara Online Di Jawa Timur

2.

Badan Diklat

Pelayanan Diklat berbasis Joyfull Learning

3.

Dinas Perindustrian Dan Perdagangan

Tobacco Information Center

4.

RSUD Dr.Saiful Anwar

Peningkatan Kualitas Pelayanan Pasien melalui E-prescribing / E-Resep di RSUD Dr Saiful Anwar Malang

5.

RSUD Dr.Saiful Anwar

Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik pada Pasien Anak Melalui Proses Pengemasan Kembali (repacking) meropenem injeksi 1 gram/vial menjadi 100 mg/vial Berdasarkan Standar Pelayanan dan Efisiensi Biaya

6.

Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga

Pelayanan Hasil Pengujian pada Laboratorium Jalan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur yang tepat waktu

7

Dinas Pendapatan ProvJawa Timur

Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor Tanpa Batas Menggunakan E-Samsat

8

UPT Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Timur Jombang

Peningkatan Kualitas Pelayanan Pembayaran PKB Dengan Samsat Payment Point

9

UPT Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur RSUD Paru Jember

Meningkatkan Kualitas Pelayanan Rumah Sakit dengan Partisipasi Masyarakat dan IT


Pria kelahiran Tuban inipun optimis bahwa Prov Jatim maupun Kab/Kota Jatim mampu bersaing di ajang Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik tahun 2014. Namun yang menjadi focus utama kami bukan hanya sebuah kemenangan, namun bagaimana masyarakat Jatim bisa menikmati hasil dari Inovasi tersebut. Tuturnya (San)